Ismail Ruslan, Faizal Amri, Nunik Hasriyanti
Editor: Yusriadi - Baharuddin
Penerbit Top Indonesia (Anggota IKAPI)
Jalan Purnama Agung VII Pondok Agung Permata Y35 Pontianak
Kalimantan Barat
Cetakan pertama, Desember 2022
96 Page 16
cm x 24 cm
Buku di tangan pembaca ini merupakan hasil dari kegiatan di tahun 2022.
Penambahan dan revisi dilakukan sehingga menjadi bentuk yang ada di tangan
pembaca saat ini. Tim penulis menyajikan pengalaman masyarakat multikultur
dalam merawat kerukunan berbasis kearifan lokal. Tantangan dan upaya masyarakat
multietnik-agama di Sanggau dalam memelihara, menjaga kerukunan, kehidupan yang
aman, damai, dan harmonis, serta cara mengatasi problem yang muncul di tengah
mereka disajikan di sini secara deskriptif. Sungguh, banyak pembelajaran dapat
diambil dari pengalaman mereka yang dapat diaktualisasi dan ditransformasi
untuk kepentingan membangun masyarakat harmonis.